Tuesday, June 5, 2007

Lumpia

Banyak macam lumpia, semua enak semua unik. Tapi lumpia ini tetap istimewa karena favoritnya hubby. Kata Mazen...belum pernah ketemu lumpia seenak lumpiaku, dagingnya banyak!!! Gimana kalo ditambah daging lagi dan dikurangi sayurnya pasti lebih enak...wuaha ha ha... Ya sudah kenapa ga makan hamburger aja, dasar Mazen kadang lupa sedang makan lumpia!!!

Bahan:

1 bungkus kulit lumpia siap beli
1 lbs (pons) daging hancur dimasak terlebih dahulu, saring lemak dagingnya.
1/2 bh bawang bombay cincang halus
1 sdt bawang putih
2 bh wortel diserut kasar
4 batang daun bawang rajang halus
1/4 bongkol kol dirajang
1/2 lbs toge
Gula, garam dan merica secukupnya
Minyak untuk tumis dan goreng

Caranya:
  • Tumis bawang dan bawang putih sampai harum.
  • Masukkan daging, bubuhi garam, gula dan merica.
  • Kemudian masukkan semua sayuran dengan sedikit air, masak dan sisihkan.
  • Bubuhi satu sendok tumis sayuran ini ke atas kulit lumpia, kemudian dilipat seperti melipat amplop.
  • Begitu seterusnya sampe kulit habis.
  • Goreng sampai warnanya kekuningan.

3 comments:

Indri said...

yang suka abon sapi bisa mampir ke http://abonsapiboyolali.blogspot.com/
sedia abon sapi asli dari boyolali dalam kemasan 250 gram seharga 22.000
atau bisa kontak di ym : kutey9999@yahoo.com
terimakasih

ali thonthowi said...

terima kasih resepnya saya akan coba bikin ama ibu saya,,
http://alit09.student.ipb.ac.id

lumpiate said...

Wah, semakin memperkaya referensi ne. Kebetulan saya jg membuka lapak jualan lumpia. Jika tertarik dan ika ada jg yg suka lumpia khas Makassar bisa mampir ke http://lumpiate.blogspot.com/